Kaki dibalut tepung terigu |
Anisa AE - Pagi tadi ketika mengantar Asma ke sekolah, kebetulan hari ini waktunya membawa kue, dan ditetapkan membawa pastel atau donat. Okey, tak ada hubungnnya dengan weci.
Lanjut, ketika memarkir sepeda saat mau beli kue di pasar, betis saya terkena knalpot. Bukan dengan sengaja, karena panasnya minta ampun. Sangat panas, sampai saya memekik kaget. Saya langsung terburu-buru membeli kue dan tepung terigu, lalu mengantar Asma dengan menaiki pinky ke sekolah.
Sambil tetap menahan panas, saya langsung pulang ke rumah. Segera membuka bungkus tepung dan berniat melumuri kaki dengan tepung terigu. Oke. Kali ini kaki bukannya ingin kubuat weci, tapi memang sudah jadi weci di balik kulitnya (mungkin).
Kenapa tepung terigu?
Saya pernah membaca -entah tepatnya di buku atau internet, karena terlalu banyak yang dibaca-tentang kegunaan tepung terigu yang tidak hanya untuk membuat kue atau makanan. Ya, salah satunya untuk P3k ketika mengalami luka bakar. Boleh dibilang terkena knalpot termasuk luka bakar. (Baca selengkapnya)