Latest News

Iphone Bukan Sekadar Ponsel Pintar




I Phone 5
I Phone 5
Anisa AE - Memiliki ponsel pintar adalah sebuah keharusan bagi masyarakat yang modern, mengingat bahwa ponsel adalah salah satu benda yang bisa membantu semua pekerjaan dengan lebih mudah dan lebih cepat. Ponsel bisa menghandle hampir semua pekerjaan yang biasa dilakukan dengan menggunakan komputer, menulis, mengisi excel dan bahkan membuat file pdf. Sudah tentu hal lainnya seperti mengedit video, mengambil foto profesional atau sekadar selfie juga mendapatkan perhatian khusus dari pabrikan ponsel.
Baca Juga: Lifull.id Solusi Tiada Henti

 Ponsel pintar berbasis android dan IOS adalah dua buah pilihan yang bisa digunakan untuk beraktifitas di setiap hari, keduanya memiliki kelebihan dan juga kekurangan sendiri. Bahkan keduanya juga bisa dikatakan memiliki pangsa pasar yang tersendiri, android menyasar kalangan menengah ke bawah sekalipun banyak juga ponsel android yang ditujukan untuk kalangan atas. Sementara itu untuk ponsel berbasis IOS alias Iphone, yang disasar adalah kalangan menengah ke atas. Kalaupun kalangan bawah ingin menggunakan Iphone, maka harus berbesar hati dengan menggunakan seri terdahulu, mengingat ponsel seri 4 saja harganya masih berkisar di 800K sampai dengan satu jutaan, dan misalnya kita banting setir ke android, kita bisa mendapatkan seri terbaru dengan layar yang jauh lebih lebar dengan harga tersebut.
I Phone 5
Iphone 5




  • Interface yang lebih simpel. Berbeda dengan android yang cenderung ramai dan warna-warni, IOS justru mengusung tampilan yang simpel dan tidak ribet. Hal ini bukan tanpa alasan, tampilan interface Iphone dibuat simpel untuk mempermudah pemakaian dan menghilangkan hal-hal yang tak penting, sehingga lebih menghemat penggunaan RAM. Bahkan interface yang simpel ini sudah ditiru dan diaplikasikan oleh berbagai merk ponsel China lho!

  • Hardware minimalis skill maximalis. Jangan anggap sepele RAM minimalis dari Iphone, walau RAM hanya 512 dengan processor Dual Core saja sudah mampu menjalankan aplikasi dan juga game HD yang biasanya hanya bisa digunakan dalam ponsel android dengan RAM bergiga-giga. Bayangkan jika RAM 512 dengan processor Dual Core di android, untuk membuka BBM saja biasanya harus hang-hang dulu karena RAM yang tidak memadai. (Baca selengkapnya)