Hai Sobat Kepanjen Kita, di cuaca berangin dan dingin seperti ini pasti nikmatnya meminum kopi apalagi bawaannya kantuk kalau ada angin sepoi-sepoi lewat. Paling enak nongkrong di kafe, nih, sambil menikmati pemandangan dan sejuknya udara. Namun, kalau cafe klasik dengan spot foto instragamable dan desain tempat yang kece sudah sering disinggahi. Bosan pastinya, kalian perlu coba yang baru, nih, salah satunya cafe apung.
Selain pasar apung di Sulawesi ada cafe apung, lho, pasti Sobat Kepanjen Kita sudah tahu tentang Cafe Apung Rowo Klampok. Ya, sesuai namanya Cafe Apung merupakan tempat makan yang mengapung di atas Rowo Klampok, waduk dengan luas mencapai 10 hektar. Asyik banget, apalagi untuk ke sana kita bisa menyeberang menggunakan perahu secara gratis, lho. Buat kita yang belum terbiasa makan di cafe yang terombang-ambing di atas air mungkin akan sedikit pusing di awal. Tapi tenang, saat sudah biasa merasakan sensasi unik ini bisa buat ketagihan.
Baca juga: Nongkrong di Youwish Cafe, Kuy!
Keunikan Cafe Apung ini adalah konsep tempat makan yang jarang ditemukan di Malang, tentunya berbeda dengan wahana seperti perahu kayuh maupun flying fox. Tak khayal tempat makan ini selalu jadi tujuan utama para wisatawan. Di tempat seperti ini akan sulit mencari spot foto instragamable seperti cafe keren lainnya, eits salah!
Walaupun lokasinya di pedesaan di sini tak sulit menemukan Cafe Apung, medannya pun tidak sulit. Sobat Kepanjen Kita bisa arahkan kendaraan ke jurusan Blitar menuju ke sini. Sampai di Pacar Sumberpucung, belok ke arah timur, dan ikuti jalan menuju Dusun Krajan. Setelah itu, kita bisa mengikuti petunjuk jalan menuju kafe ini.
Baca juga: Wahana Permainan di Cafe Apung Rowo
Cafe Apung Rowo Klampok memiliki area yang cukup luas agar bisa menampung banyak pengunjung. Ada area lesehan, mandi bola anak-anak, serta butik kecil di dalam sini cocok jadi destinasi wisata kuliner bersama keluarga dan teman, ya. Cafe ini memiliki desain yang menarik di mana ada lampu-lampu kecil di atap dan perlengkapan cafe seperti kursi dan meja dengann variasi warna yang unik. Terlebih di butik pakaian yang ada ditata rapi layaknya pakaian yang dijual di mall, lho. Tempat ini bisa juga dipesan untuk merayakan momen spesial, nih.
Cafe ini buka setiap hari mulai pukul sepuluh pagi sampai sepuluh malam, di mana suasananya semakin cantik. Ada banyak lampu warna-warni menghiasi seluruh ruangan, hemm cocok banget untuk mengajak pasangan ke sini. Selain itu, tersedia varian menu minuman, snack, dan makanan berat dengan harga bersahabat yang menjadi keunggulan dari tempat ini. Harganya murah banget untuk bersantap di sini hanya berkisar dari Rp 5.000 hingga Rp 60.000.