Hai Sobat, menjelang hari raya pasti banyak yang berbondong-bondong membeli baju dan kue lebaran. Hmm, di musim seperti ini juga banyak promo di mana-mana yang semakin membuat kita ketagihan belanja terus-menerus. Beli ini itu asal terlihat bagus, apalagi yang cantik-cantik pastinya langsung comot aja. Terlebih di era digital ini, banyak belanja online yang semakin memudahkan kita untuk belanja apa pun. Nah, kebiasaan buruk seperti ini menuai berbagi kerugian salah satunya pemborosan.
Belanja terus menerus tanpa memikirkan budget yang dikeluarkan, tahu-tahu sebelum akhir bulan uang sudah habis untuk berbelanja. Tentunya, kebiasaan ini akan berpengaruh ke berbagai pengeluaran lain yang lebih penting. Oleh karena itu, kita perlu mengatasinya, setelah hari raya pun pastinya kebutuhan semakin banyak. Belum mendaftarkan anak sekolah, bayar ini itu dan yang lainnya, bagaimana dengan menabung? Ada berbagai tips untuk mengurangi kecanduan berbelanja, nih, berikut tipsnya :
Baca juga : Belanja Pakai Voucher Lebih Menggoda Ketimbang Pakai Cash
1. Buatlah daftar belanja
Selain untuk mengingat apa saja yang ingin dibeli, daftar belanja yang dibuat sebelum berangkat belanja juga menghindarkan kita dari belanja yang berlebihan. Nah, buat yang belum pernah membuat daftar belanjaan bisa mempraktikkannya karena banyak kelebihan yang bisa dimanfaatkan, seperti waktu belanja menjadi lebih efektif. Jangan lupa mencoret setiap produk yang sudah dibeli.
Buat Sobat yang berbelanja di marketplace online pun bisa menerapkan ini, jika memang banyak barang yang diinginkan bisa menulis daftarnya. Lalu, menjadwalkannya untuk membeli satu per satu setelah cukup menabung, bisa juga dibatasi satu barang dalam satu bulan atau yang lainnya. Sehingga, Sobat tidak akan mengalami kekurangan.
2. Membawa uang yang cukup saat belanja
Membawa uang secukupnya saat berbelanja bukan berarti pelit, ya, tetapi itu irit. Sobat perlu membawa uang secukupnya dan tidak membawa kartu debit maupun kartu kredit. Sehingga hanya uang tunai secukupnya yang dikeluarkan untuk membeli barang yang dibutuhkan. Sebab, menyimpan banyak uang dalam dompet bisa menimbulkan keinginan untuk membeli lebih banyak. Biasanya karena uang masih ada, jadi berpikir masih bisalah beli barang yang menarik di mata. Stop, ya, kebiasaan itu!
3. Atur penggunaan kartu kredit
Kartu kredit sendiri merupakan alat pembayaran yang paling mudah untuk transaksi karena tidak perlu uang saat itu juga. Nah, yang sering terjadi orang lebih terlena dengan kartu kredit saat berbelanja karena sangat mudah. Padahal jika dilanjutkan akan merugikan untuk kita karena terdapat tagihan pembayaran. Jika tidak diatur kita akan dirugikan oleh tagihan, lho, saat menggunakannya secara berlebihan.
Baca juga : Sudahkah Anda Memilih Situs Belanja Online yang Terpercaya?
4. Catat pengeluaran
Mencatat pengeluaran berguna untuk memantau dan mengetahui pengeluaran setiap harinya, sehingga tidak terjadi kejanggalan dalam perputaran uang. Pencatatan keuangan yang rapi memang dibutuhkan untuk mengatur keuangan kedepannya dan menghemaat uang serta tidak menghabiskan belanja begitu saja.
5. Alihkan perhatian dari belanja
Nah, jika biasanya Sobat menghilangkan stress dengan berbelanja coba cara lain untuk menenangkan diri seperti tidur, berolahraga, membaca buku. Kegiatan lain yang lebih bermanfaat daripada berbelanja juga masih banyak, Sobat tidak perlu membuang uang dan belanja hal yang tidak dibutuhkan.